www.soedjak.blogspot.com Headline Animator

Kamis, 12 Juli 2012

Resep Nasi: Nasi Goreng Kepiting

odi - detikFood

Berbagi informasi terkini dari detikcom bersama teman-teman Anda
Resep Nasi: Nasi Goreng Kepiting
Foto: Salvitya
Jakarta - Meskipun hanya nasi goreng, namun yang satu ini bisa bikin ketagihan. Serpihan daging kepiting yang gurih enak membuat nasi goreng ini makin mantap. Apalagi nasinya pulen gurih dan irisan telur dadar dan lettuce bikin komplet rasanya.
<span class="fullpost">

Bahan:
2 sdm minyak sayur
2 siung bawang putih, cincang halus
2 sdm daun bawang iris kasar
200 g daging kepiting rebus
100 g udang kupas, iris kasar
2 sdm saus tiram
2 sdm kecap asin
400 g nasi putih
½ sdt merica bubuk
1 sdt garam
1 sdt minyak wijen
Topping:
2 butir telur ayam, kocok lepas, buat dadar, iris halus
100 g lettuce, iris halus
2 sdm bawang merah goreng

Cara membuat:


  • Tumis bawang putih dan daun bawang hingga wangi.
  • Masukkan daging kepiting dan udang. Aduk hingga berubah warna.
  • Tambahkan saus tiram dan kecap asin.
  • Masukkan nasi, besarkan api, aduk hingga rata.
  • Tambahkan merica, garam dan merica.
  • Aduk hingga rata. Angkat.
  • Sajikan dnegan bahan Topping.
Untuk 3 orang


(odi/odi)

Jangan Takut Makan Daging Sapi

Jangan Takut Makan Daging Sapi!


Fitria Rahmadianti - detikFood
Berbagi informasi terkini dari detikcom bersama teman-teman Anda
Jangan Takut Makan Daging Sapi!
Foto: thinkstock
Jakarta - Daging sapi memang enak, tetapi banyak yang menghindarinya. Terutama mereka yang sedang berdiet. Konon konsumsi daging sapi membuat tekanan darah tinggi dan bisa menggagalkan usaha diet sehat. Padahal daging punya nutrisi hebat!

Sebagai bagian dari pola makan 3B (bergizi, berimbang, beragam), peranan daging tentu sulit digantikan. Seimbang yang dimaksud adalah dalam jumlah dan jenisnya. Dalam piramida makanan, protein menempati posisi keempat dari bawah setelah air putih, karbohidrat, serta vitamin dan mineral. Di atasnya ada makanan berlemak, manis, serta suplemen kalsium dan vitamin.

Artinya, konsumsi sumber protein seperti daging, telur, ikan, kacang-kacangan, susu, yogurt, dan keju penting meski jumlahnya tidak sebanyak tiga lapisan piramida di bawahnya. Walau demikian, banyak yang takut makan daging karena khawatir gemuk atau tekanan darahnya naik.

"Padahal diet tinggi protein justru dapat menurunkan tekanan darah. Daging merah rendah lemak seperti daging sapi Australia juga baik untuk orang yang sedang berdiet karena protein membuat kenyang lebih lama, sehingga kita dapat mengurangi ngemil," ujar Purnawati Hustina Rachman, community nutritionist dari Institut Pertanian Bogor yang mewakili Meat Livestocks Australia.

Daging sapi mengandung zat besi HAEM yang tidak terdapat dalam sayuran. Zat ini berguna untuk mencegah anemia. "Daging sapi Australia merupakan sumber zat besi terbaik. Zat besi dalam 122 gram daging sapi setara dengan 7.9 ikan. Tidak terbayang kan mengonsumsi ikan sebanyak itu dalam sehari?" kata wanita yang akrab disapa Tina ini.

Dalam presentasinya tentang 'Peranan Daging Sapi Australia untuk Pemenuhan Gizi Seimbang' di The Energy Cafe Jakarta, Sabtu (7/7), terdapat diagram perbandingan antara masing-masing 100 gram daging sapi rendah lemak, ayam rendah lemak, dan ikan segar. Ternyata, daging sapi mengandung sekitar 1.8 mg zat besi, disusul oleh ikan 0.7 mg, dan ayam 0.6 mg.

Iapun meluruskan mitos tentang daging sapi Australia. Menurutnya, daging tidak perlu dicuci karena dapat memicu bakteri. Daging yang diletakkan di dalam freezer pun dapat dilumerkan dengan dimasukkan ke kulkas,bukan dalam suhu ruangan.

"Apakah daging sapi Australia halal? Tentu saja, karena sapinya dipotong oleh penyembelih muslim bersertifikat," ucap Tina. Ia menambahkan bahwa warna merah pada steak yang tidak dimasak well done bukanlah darah, melainkan sari daging atau juice yang membuat rasa daging lebih gurih dan lebih empuk.

(dyh/odi)


Install Aplikasi "Makan di Mana" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini.

Resep Tahu: Tahu Telur Keju

Lusiani - detikFood

Berbagi informasi terkini dari detikcom bersama teman-teman Anda

ca Juga :
Resep Tahu: Tahu Telur Keju
Foto: Lusiani
Jakarta - Lauk tahu ini praktis dan bisa jadi andalan saat tak ada ide memasak. Bahannya tahu, telur dan sedikit keju. Hasilnya tahu goreng yang renyah berbalut tepung. Tinggal di cocol saus kecap cabai, rasanya pun enak!

Bahan:
1 potong (300 g) tahu putih, potong kecil
4 butir telur ayam
½ sdt merica bubuk
1 sdt garam
80 g keju cheddar parut
minyak goreng
Topping:
100 g tauge, seduh air mendidih, tiriskan
1 sdm daun seledri cincang
Saus Kecap:
150 ml kecap manis
Haluskan:
10 buah cabai rawit hijau
1 siung bawang putih
½ sdt gula pasir
1 sdt garam

Cara membuat:

  • Kocok telu bersama garam dan merica hingga rata.
  • Masukkan tahu dan keju, aduk rata.
  • Goreng sebagian adonan tahu telur dalam minyak panas dan banyak hingga kering dan keriting pinggirnya. Angkat dan tiriskan.
  • Saus Kecap:
  • Aduk kecap dengan bumbu halus hingga rata.
  • Sajikan tahu goreng dengan Topping dan Saus Kecapnya.
Untuk 4 orang

(odi/odi)

MY Playlist


MusicPlaylistView Profile
Create a playlist at MixPod.com